Rabu, 16 Januari 2013

Sejarah Blog

Blog pertama kemungkinan besar adalah halaman "What’s New" pada browser Mosaic yang dibuat oleh Marc Andersen pada tahun 1993. Mosaic adalah browser pertama sebelum adanya Internet Explorer bahkan sebelum Nestcape..Kemudian pada Januari 1994 Justin Hall memulai website pribadinya "Justin’s Home Page" yang kemudian berubah menjadi "Links from the Underground" yang mungkin dapat disebut sebagai Blog pertama seperti yang kita kenal sekarang.

pada tahun 1998, jumlah Blog yang ada masih sangat sedikit. Hal ini disebabkan karena saat itu diperlukan keahlian dan pengetahuan khusus tentang website, HTML, dan web hosting untuk membuat Blog, sehingga hanya mereka yang berkecimpung di bidang Internet, System Administrator atau Web Designer saja yang kemudian menciptakan Blog-Blog mereka sendiri.

Hingga kemudian media blog pertama kali di populerkan oleh Blogger.com yang di miliki oleh PyraLab sebelum akhirnya PyraLab diakuisi ( di beli ) oleh google.com pada akhir 2002 yang lalu, Semenjak saat itu banyak terdapat aplikasi-aplikasi yang bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut.
Sampai akhirnya saat ini, tidak perlu menjadi seorang programmer untuk menjadi seorang Blogger, karena anda dapat menampilkan seluruh isi dalam web dengan mudah melalui menu editor yang telah banyak disediakan

Dilihat dari sejarah awal mulanya, Blog di populerkan oleh blogger.com yang tadinya  situs milik PyraLab yang telah di akuisisi oleh google pada tahun 2002, semenjak itu para penulis blogger di manjakan dengan banyak aplikasi yang sifatnya terbuka sehingga dapat memenuhi kebutuhan para blogger untuk menulis dan mengupdate blog mereka.
berfungsi dari blogging ini sebagai media publikasi dalam sebuah kampanye, catatan pribadi, sampai dengan program perusahaan dan banyak lagi macam-macam dari fungsinnnya. Karna Blog situs-situs web saling berkaitan dan memberikan informasi dengan mudah walaupun tidak semua tulisannya memiliki kualitas tinggi.
Blog adalah singkatan dari web log yang artinya jenis situs web yang menyerupai tulisan-tulisan pada halaman web, biasanya disusun diurutkan secara kronologis (waktu kejadian) mulai dari postingan yang terbaru berada di bagian atas halaman utama (halaman depan/homepage) diikuti postingan paling lama dibawahnya.

Sumber: http://zengbogel.blogspot.com , ekahary.com

0 komentar:

Posting Komentar